Tabungan Haji BRI 2024 : Syarat, Biaya & Keunggulan

Tabungan Haji BRI – Membuka tabungan haji BRI menjadi salah satu cara untuk bisa mewujudkan mimpi untuk beribadah di Tanah Suci. Nah, tabungan haji milik Bank BRI ini memiliki banyak keunggulan yang bisa menjadi keuntungan bagi setiap nasabahnya. Membuka tabungan menjadi pilihan dari banyak nasabah untuk mengantisipasi kemungkinan uang tabungan habis untuk hal-hal yang bukan menjadi prioritas.

Disamping itu, untuk pergi beribadah haji, selain ongkos yang mahal, dibutuhkan juga waktu yang cukup lama. Sebab, pada prosesnya sendiri berbeda dengan umrah, dimana calon jamaah haji yang ingin berangkat harus menunggu antrean. Nah salah satu syarat mendaftar haji reguler adalah dengan menyetorkan biaya awal penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) k rekening Kementerian Agama sebesar Rp 25.000.000.

Dengan demikian, jika kalian ingin mendaftar haji, minimal jumlah tabungan haji yang tersedia di bank adalah sebesar Rp 25.000.000. Nominal tersebut tentu bukanlah nominal yang sedikit. Maka dari itu membuka tabungan haji BRI menjadi solusi untuk bisa berangkat haji. Penting diketahui bahwa layanan tabungan haji ini tidak dipungut biaya administrasi alias gratis. Disamping itu nasabah juga nantinya akan mendapatkan beberapa keuntungan lainnya.

Salah satunya adalah gratis asuransi jiwa dan kecelakaan dengan maksimum cover hingga 120% dari saldo akhir maksimal Rp 50.000.000. Jika kalian belum paham betul mengenai rekening haji BRI, kalian tidak perlu khawatir karena disini kami akan menjelaskannya secara lengkap. Baiklah tanpa berlama-lama lagi lebih baik langsung saja kita simak informasi lengkap mengenai tabungan haji BRI, syarat, biaya dan keunggulan berikut ini.

Tabungan Haji BRI

Apa Itu Tabungan Haji BRI?

Pada pembahasan awal, kami akan menjelaskan lebih dulu mengenai apa itu tabungan haji BRI. Kami rasa dari segi pengertian, tabungan haji BRI juga tidak berbeda jauh dengan rekening haji/umroh BSI atau pun bank lainnya. Tabungan haji adalah tabungan yang diperuntukkan bagi para perorangan guna mempersiapkan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH).

Keunggulan Tabungan Haji BRI

Umumnya syarat buka rekening tabungan BRI ini sangatlah mudah dan sederhana, tak terkecuali tabungan haji ini. Maka dari itu, produk tabungan ini sangat tepat menjadi sarana mewujudkan cita-cita memenuhi rukun Islam yang ke 5 bagi para muslim. Ketahui juga bahwa tabungan ini memiliki beberapa keunggulan, diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Gratis biaya administrasi alias gratis
  • Gratis asuransi kecelakaan dan asuransi jiwa dengan maksimum cover hingga 120% dari saldo akhir maksimal Rp 50.000.000.
  • Integrasi dengan Siskohat Depag.
  • Penarikan tidak dibatasi sepanjang memenuhi batas saldo minimum.
  • Diberikan souvenir perlengkapan haji.
  • Saldo minimal mencapai Rp 25.000.000, dibantu penginputan data calon jemaah haji untuk mendapatkan nomor validasi pendaftaran haji.

Syarat Buka Tabungan Haji BRI

Setelah mengetahui informasi diatas terkait keunggulan tabungan satu ini, berikutnya kita akan informasikan mengenai syarat pembukaan tabungan haji. Adapun syarat yang diperlukan juga cukup ringan, diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Usia minimal 17 Tahun.
  • Melampirkan Fotokopi identitas diri.
  • Melampirkan Fotokopi NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak).
  • Melampirkan Fotokopi Kartu Keluarga (untuk pembukaan bagi anak-anak).
  • Mengisi formulir pembukaan rekening.
  • Setoran awal minimal
    • Dalam Rupiah : Rp. 50.000
    • Dalam Dollar : USD 50

Sedangkan untuk pembukaan rekening, kalian bisa melakukan pembukaan rekening melalui bank BRI terdekat di daerah kalian. Langkahnya pun cukup mudah, kalian hanya perlu menemui CS BRI setempat dan kemudian sampaikan bahwa kalian ingin membuka rekening haji. Nantinya CS akan meminta beberapa persyaratan, serahkan semua persyaratan yang kami sampaikan diatas.

Setelah itu kalian diminta untuk mengisi formulir pembukaan rekening. Prosesnya pun cukup cepat seperti halnya membuka rekening tabungan BRI lainnya. Setelah pembukaan rekening selesai, kalian akan diberi buku tabungan oleh CS BRI yang tentunya bisa kalian simpan dan gunakan ketika ingin melakukan setoran.

Biaya & Lain-Lain

Nah berikutnya adalah mengenai biaya dan lain-lain. Seperti sudah kami singgung diatas bahwasanya untuk rekening haji BRI ini, kalian tidak akan dikenai biaya administrasi sepeser pun alias gratis. Namun untuk setoran awal, kalian wajib melakukan setoran sebesar Rp 50.000 atau 50 dollar. Gratis biaya administrasi menjadi salah satu keunggulan yang dimiliki oleh tabungan satu ini.

Untuk itu kami sendiri sangat merekomendasikan kepada kalian yang berkeinginan melakukan ibadah haji, kalian bisa segera membuka rekening haji dari bank BRI ini. Sebagai informasi tambahan bahwasanya tabungan haji ini juga memiliki 2 paket, yakni tabungan haji reguler dan tabungan haji khusus. Kalian bisa memilih salah satunya ketika melakukan pembukaan rekening.

Akhir Kata

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai tabungan haji BRI, syarat pembukaan rekening, biaya dan juga keunggulan. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat trikves.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.