Trikves.com – Fastilitas menabung emas di Tokopedia kini dapat dinikmati melalui Pegadaqian dan juga Pluang. Keuntungan investasi emas di Tokopedia seperti aman, terperccaya, terdaftar & diawasi OJK, serta fitur jual beli yang lengkap. Namun karena kebutuhan kadang banyak orang melakukan cara mencairkan emas di Tokopedia demi mendapatkan uang.
Salah satu kelebihan Tokopedia emas adalah bisa melakukan pembelian dan penjualan kapan saja secara online. Misalnya ketika melakukan cara menutup tabungan emas Pegadaian anda dapat terlebih dulu mencairkan saldo emas di Tokopedia. Pada dasarnya harga emas Tokopedia akan mengikuti pasaran sehingga dapat dengan mudah dijual dan mendapatkan keuntungan.
Mencairkan emas di Tokopedia akan sangat bermanfaat untuk dijadikan dana darurat yang bisa diambil kapan saja. Selain itu terdapat perlindungan untuk penjualan emas karena secara otomatis masuk ke saldo Tokopedia. Berikutnya pengguna dapat mencairkan saldo di Tokopedia ke berbagai rekening Bank sehingga akan jauh lebih mudah dilakukan.
Memang cara cetak emas Tokopedia dapat dilakukan, namun jika tujuan anda mendapatkan uang tunai alangkah baiknya untuk mencairkannya menjadi saldo saja. Alasan mencairkan tabungan emas memang cukup beragam mulai dari kebutuhan mendesak, ingin mengalihkan ke investasi lainnya, menghindari kerugian karena harga emas turun ataupun menutup tabungan emas di Pegadaian.
Syarat Mencairkan Emas di Tokopedia
Investasi emas di Tokopedia memang bisa menguntungkan ketika harga pasarannya sedang naik. Namun memang fluktuasi harga emas memang mengarah ke stabil dimana naik dan turunnya tidaklah terlalu drastis. Bagi yang sudah menyimpan tabungan cukup lama maka silahkan cara cek saldo emas di Tokopedia dan periksa apakah ada penambahan sebelum mencairkannya.
Untuk dapat mencairkan emas memang diperlukan beberapa persyaratan misalnya minimal nominal penjualan. Pemilik akun Tokopedia memang tidak dapat mencairkan emas apabila jumlah yang dimiliki belum sesuai dengan batas minimal. Selain itu dalam proses pencairan emas disarankan menggunakan nomor rekening Bank supaya uang dapat masuk dengan cepat.
- Pastikan memiliki koneksi internet yang stabil supaya proses mencairkan emas berjalan lancar.
- Akun Tokopedia harus aktif, siapkan PIN Tokopedia untuk pencairan ke rekening.
- Nomor HP yang terdaftar di Tokopedia untuk menerima SMS kode verifikasi OTP.
- Persiapkan rekening Bank untuk menerima saldo Tokopedia, jika belum ada anda bisa menambahkannya secara manual.
- Pelanggan bisa mencairkan semua emas yang ada diakun Tokopedia.
- Pelanggan Tokopedia hanya dapat menjual emas dengan minimal Rp.10.000 untuk Pegadaian Emas dan juga Rp.5000 untuk Tokopedia Emas by Pluang.
- Untuk Pegadaian Emas dikenakan biaya penjualan sesuai besaran transaksinya, sedangkan Tokopedia Emas by Pluang gratis.
- Dikenakan biaya admin untuk penarikan saldo Tokopedia ke rekening.
- Minimal proses pencairan saldo Tokopedia ke rekening 1 menit, maksimalnya 24 jam.
Biaya & Transaksi
Dalam mencairkan emas pada dasarnya pelanggan harus menjual saldo emas yang berada di akun Tokopedia. Pada proses transaksinya memang akan ditetapkan batas minimal penjualan sesuai dengan layanan yang digunakan. Setelah penjualannya selesai untuk bisa memindahkan ke rekening milik pribadi juga dikenakan biaya admin, supaya lebih jelasnya simak dibawah ini.
Jenis Transaksi | Tokopedia Pegadaian Tabungan Emas | Tokopedia Emas by Pluang |
---|---|---|
Minimal Penjualan emas | Rp.10.000 | Rp.5000 |
Biaya Penjualan Emas | Dikenakan biaya sesuai transaksi | Tidak akan dikenakan biaya |
Biaya Admin Penarikan Saldo Tokopedia ke Rekening | Rp.1000 | Rp.1000 |
Cara Cek Saldo Emas di Tokopedia
Sebelumnya kami sudah pernah membahas bunga gadai tabungan emas Pegadaian, nominalnya memang akan mengikuti harga pasaran saat ini. Hal ini cukup sama dengan aktivitas jual beli emas di Tokopedia dimana mengikuti harga pembelian dan penjualan terkini. Cara membeli emas di Tokopedia memiliki nilai minimal yang sama dengan penjualannya. Langkah awalnya silakukan lakukan cara cek saldo emas di Tokopedia sebagai berikut.
1. Masuk Menu Keuangan Tokopedia
Cara pertama silahkan masuk ke aplikasi Tokopedia dimana lebih mudah digunakan dibandingkan websitenya. Pada menu utama disebelah atas silahkan slide kekanan kemudian masuk ke bagian Keuangan
2. Tap Menu Emas
Berikutnya akan muncul laman Tokpopedia Keuangan, lanjutkan swipe kebawah kemenu Investasi. Lanjutkan dengan masuk ke menu Emas
3. Saldo Tokopedia Emas Muncul
Anda dapat memilih tab Pegadaian atau Pluang dimana investasi emas Tokopedia sudah terdaftar. Baik Tokopedia emas di Pluang ataupun Pegadaian tampilannya akan sama. Dibawahnya akan muncul nilai emas dan perkiraan gramnya.
Cara Mencairkan Emas di Tokopedia
Agar bisa mencairkan maka terlebih dahulu cara menjual tabungan emas di Tokopedia dimana dapat dilakukan secara mudah. Pada proses penjualan emas anda dapat melihat harga pasaran saat ini sebagai pertimbangan. Informasinya akan tampil dibagian menu Tokopedia emas, ketika sudah mantap baru dapat melakukan beberapa cara dibawah ini.
1. Cara Menjual Tabungan Emas di Tokopedia
Sesudah masuk ke menu Tokopedia Emas muncul saldo disebelah atas, kemudian dibawahnya harga jual dan beli. Ketika sudah mantap akan mencairkan maka silahkan tekan tombol Jual Emas
2. Menentukan Emas yang Akan Dijual
Akan tampil emas yang anda miliki, berikutnya tentukan penjualan emas berdasarkan nilai dalam rupiah, jumlah dalam gram ataupun jika ingin semuanya tekan Jual Semua Emas Saya. Pastikan memperhatikan bahwa untuk Pegadaian minimal penjualan Rp.10.000, sedangkan Pluang Rp.5000.
3. Konfirmasi Jual Emas
Setelah nominalnya sudah sesuai dengan yang diinginkan, berikutnya tinggal menekan tombol Jual Emas
4. Tampil Ringkasan Penjualan
Berikutnya tampil ringkasan penjualan dengan nominal, jumlah emas dan dana ditarik ke saldo penghasilan. Lanjutkan prosesnya dengan menekan Kirim Kode Verifikasi
5. Metode Verifikasi Tokopedia
Berikutnya akan muncul metode verifikasi transaksi Tokopedia, supaya lebih mudah tekan Melalui SMS ke ….
6. Verifikasi Kode Tokopedia
Selanjutnya Tokopedia akan mengirimkan SMS berisi kode verifikasi ke nomor anda. Setelah menerima SMS silahkan ketikkan kodenya pada menu yang sudah disediakan dan tekan tombol Verifikasi
7. Penjualan Berhasil & Tarik Dana ke Rekening
Setelah beberapa saat transaksi penjualan berhasil dilakukan kemudian dana akan masuk ke saldo penghasilan Tokopedia. Cara berikutnya untuk mencairkan emas silahkan tekan tombol Tarik Dana ke Rekening Bank
8. Tarik Saldo Tokopedia
Setelahnya anda akan dibawa kemenu saldo Tokopedia, untuk melanjutkannya silahkan menekan tombol Tarik Saldo
9. Penarikan Saldo Emas Tokopedia
Setelahnya muncul menu penarikan saldo, silahkan pilih Penghasilan kemudian ketikkan nominal penarikannya. Jika ingin mencairkan semuanya tekan Tarik Semua
10. Pilih Nomor Rekening Pencairan Emas
Cara selanjutnya pilih rekening tujuan yang sudah terdaftar di Tokopedia, ketika ingin ke rekening lainnya tekan Tambah Rekening. Sesudah selesai tekan Tarik Saldo
11. Metode Verifikasi Pencairan Saldo Tokopedia
Berikutnya akan tampil metode verifikasi, agar lebih cepat cair anda dapat memilih PIN Tokopedia supaya jauh lebih cepat.
12. Masukkan Kode Verifikasi Pencairan
Masukkan 6 digit angka PIN Tokopedia untuk dapat mencairkan saldo emas ke rekening anda.
13. Pencairan Berhasil
Berikutnya muncul penarikan sudah berhasil dilakukan ke rekening pribadi anda. Silahkan menunggu minimal 1 menit dan maksimal 24jam. Setelah itu cara mencairkan emas di Tokopedia berhasil dilakukan.
Kesimpulan
Pada dasarnya cara mencairkan emas di Tokopedia memang cukup mudah dilakukan oleh siapa saja. Namun agar anda tidak rugi pastikan menjual dan mencairkan emas ketika harganya naik, karena jika turun uang yang didapatkan lebih sedikit.
Kelebihannya cara mencairkan emas di Tokopedia dapat dilakukan kapan saja selama 24 jam penuh. Namun akan ada minimal nilai penjualan emas dan juga biaya admin untuk mencairkan ke rekening pribadi. Demikian penjelasan trikves.com, semoga akan membantu anda dalam mencairkan emas di Tokopedia.
Sumber gambar: youtube.com