Trikves.com – Seperti diketahui, fasilitas kartu debit atau kartu ATM dari perbankan saat ini semakin memudahkan nasabahnya dalam melakukan berbagai macam transaksi. Namun, bagaimana jika fasilitas tersebut hilang? Jangan khawatir karena sebenarnya terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melacak kartu ATM hilang.
Berbicara mengenai kartu ATM, mungkin hampir semua nasabah perbankan yang membuka produk rekening tabungan mempunyai fasilitas tersebut. Biasanya, para nasabah akan menyimpan kartu ATM tersebut di dalam dompet mereka dan akan mengeluarkannya ketika hendak digunakan untuk transaksi di mesin ATM maupun melalui mesin EDC.
Namun sayangnya, karena bentuk kartu ATM sendiri tergolong cukup mungil, bukan tidak mungkin bahwa barang tersebut bisa hilang, entah itu jatuh ataupun terselip. Jika demikian, jangan khawatir karena kini sudah tersedia beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melacak fasilitas dari pihak perbankan tersebut.
Maka dari itu, apabila Sobat Trikves mengalami masalah serupa seperti di atas dan ingin melacaknya, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu bagaimana tata caranya. Nah, untuk membantunya di bawah ini akan dijelaskan secara lengkap mengenai cara melacak kartu ATM yang hilang dilengkapi dengan syarat beserta cara mengurusnya.
Syarat Melacak Kartu ATM yang Hilang
Sebelum pembahasan poin utama mengenai cara melacak kartu ATM yang hilang lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu beberapa syarat dan ketentuannya. Dimana syarat utama supaya proses pelacakan kartu debit atau kartu ATM tersebut bisa dilakukan, maka pastikan terlebih dahulu bahwa fasilitas tersebut sudah terhubung dengan mobile banking ataupun internet banking.
Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya jika kartu ATM ataupun produk rekening tabungan tidak terhubung dengan fasilitas mobile banking ataupun internet banking, maka pelacakan tidak akan bisa dilakukan. Jadi, pada intinya nantinya Anda akan memanfaatkan fasilitas mobile banking dan internet banking untuk melacak kartu ATM.
Cara Melacak Kartu ATM yang Hilang
Setelah memahami beberapa syarat dan ketentuan untuk melakukan pelacakan kartu ATM yang hilang, maka selanjutnya tinggal masuk ke pembahasan utama mengenai tata caranya. Perlu diketahui, sebenarnya melacak kartu ATM milik nasabah yang hilang tidak bisa dilakukan dengan mudah, karena ada beberapa aspek yang mempengaruhinya.
Dimana cara pertama supaya proses melacak kartu ATM yang hilang yaitu dilakukan dengan melihat status transaksi terbaru dari kartu ATM itu sendiri. Nah, untuk melihat status transaksi kartu ATM yang hilang sendiri bisa dilakukan melalui mobile banking ataupun internet banking.
Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya setiap transaksi yang dilakukan oleh kartu ATM yang sudah terkoneksi dengan mobile atau internet banking akan tercatat dan terlihat lokasinya. Namun, dengan catatan bahwa cara melacak kartu ATM yang hilang ini hanya bisa dilakukan apabila terdapat sebuah transaksi setelah kehilangan.
Sementara jika tidak terjadi sebuah transaksi sama sekali setelah kartu ATM hilang, maka nasabah tidak akan bisa melihat lokasi terakhirnya. Pada intinya, lokasi terakhir transaksi kartu ATM dapat menunjukkan letak seseorang menggunakan kartu ATM tersebut.
Cara Mengurus Kartu ATM Hilang
Setelah mengetahui beberapa cara melacak kartu ATM yang hilang, maka tahap selanjutnya Anda juga harus mengerti bagaimana tata cara mengurusnya. Seiring dengan berkembangnya teknologi digital, saat ini proses pengurusan kartu ATM yang hilang tergolong mudah dilakukan.
Hal tersebut bukan tanpa alasan, sebab saat ini pihak perbankan sendiri sudah menyediakan berbagai macam fasilitas yang memudahkan nasabahnya ketika mengalami kendala ataupun masalah. Agar lebih jelasnya, langsung saja perhatikan baik-baik cara melacak kartu ATM yang hilang berikut ini.
1. Layanan Customer Service Digital
Cara mengurus kartu ATM yang hilang pertama yaitu dengan menghubungi layanan Customer Service (CS) Digital milik pihak perbankan terkait. Dimana hampir semua pihak perbankan di Indonesia sendiri sudah menyediakan layanan CS Digital yang memberikan kemudahan bagi nasabah untuk beragam transaksi secara self-service serta bisa diakses selama 24 jam penuh.
2. Hubungi Call Center Bank
Cara mengurus kartu ATM hilang selanjutnya bisa dilakukan dengan menghubungi call center bank terkait. Akan tetapi, untuk mengakses layanan tersebut, biasanya nasabah perlu mempersiapkan pulsa karena layanan tersebut memberlakukan ketentuan tarif telepon. Layanan call center bank juga biasanya tersedia selama 24 jam penuh.
3. Kunjungi Kantor Bank
Cara terakhir apabila kedua opsi di atas tidak berhasil dilakukan yaitu dengan mengunjungi kantor cabang terdekat terkait. Anda hanya perlu mengunjungi customer service di bank kemudian utarakan bahwa telah kehilangan kartu ATM. Ketika mengurusnya, jangan lupa untuk membawa buku tabungan serta KTP sebagai syarat pengurusannya.
Biaya Ganti Kartu ATM
Pada intinya, nantinya nasabah akan diminta untuk mengganti kartu ATM yang hilang dengan yang baru. Akan tetapi, seperti halnya penggantian buku tabungan BNI, pengurusan penggantian kartu ATM hilang juga biasanya akan dikenai biaya administrasi ataupun biaya layanan tambahan.
Dimana untuk besaran biaya penggantian kartu ATM hilang karena kelalaian nasabah sendiri biasanya berada di kisaran Rp 10.000 sampai Rp 25.000, tergantung jenis kartunya. Namun, sebaiknya siapkan anggaran biaya melebihi estimasi di atas untuk berjaga-jaga apabila nantinya terdapat penyesuaian tarif.
Tips Mengatasi Kehilangan Kartu ATM
Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai tata cara melacak kartu ATM yang hilang untuk semua pihak perbankan di Indonesia, entah itu bank pemerintah, swasta maupun komersil. Nah, apabila Anda mengalami hal tersebut, alangkah baiknya ikuti beberapa tips dalam mengatasi kehilangan kartu ATM di bawah ini.
- Periksa layanan mobile banking.
- Menghubungi CS bank via online.
- Batalkan semua transaksi pembayaran otomatis.
- Blokir kartu ATM.
- Datang ke kantor cabang bank terdekat.
Kesimpulan
Dari pembahasan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa melacak kartu ATM hilang hanya bisa dilakukan dengan cara melihat transaksi dan lokasi terakhir di fasilitas mobile banking ataupun internet banking. Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya hingga kini kartu ATM belum dilengkapi dengan fitur yang bisa dilacak secara digital.
Demikian sekiranya penjelasan dari Trikves.com seputar cara melacak kartu ATM yang hilang secara offline maupun online dilengkapi dengan syarat beserta ketentuannya. Semoga informasi di atas bisa dijadikan sebagai referensi ketika kehilangan kartu ATM, entah itu karena jatuh ataupun terselip.
Sumber gambar : news.abplive.com