4 Cara Jualan Pop Ice Yang Menarik Biar Laris Manis

Trikves.com – Jualan minuman siap saji memiliki peluang bisnis yang besar terutama pemasaran dikalangan remaja, mahasiswa bahkan kantoran. Produk yang sering dijual adalah pop ice dimana laris manis dipasaran karena banyak pilihan rasanya. Kamu bisa pilih jualan pop ice di rumah ataupun dilokasi strategis untuk meningkatkan keuntungan tiap harinya.

Tempat jualan pop ice bisa dimanapun asalkan lokasinya ramai dan berpotensi banyak aktivitas publik. Kami pernah membahas cara bergabung dengan Hisana Fried Chicken, jualan pop ice bisa dimulai sendiri dengan modal yang termasuk cukup kecil. Lantas bagaimana cara jualan pop ice yang menarik agar bisa laris manis?

Saat ini memang cara jualan pop ice ada berbagai macam, mulai dari stand, keliling bahkan sampai ada di cafe cafe. Tanpa perlu ada franchise siapapun dapat memulai jualan pop ice, namun diperlukan strategi marketing yang tepat supaya mampu bersaing. Disamping itu sasaran marketnya juga termasuk luas karena bisa orang dewasa ataupun anak anak dimana kalian harus jeli melihat peluangnya.

Kamu bisa mencoba kreasi pop ice kekinian agar terus mengikuti jaman dan tetap relevan dikalangan konsumen. Memang cara membuat pop ice blender termasuk mudah, namun jika dari sisi kemasan maupun isi didalamnya benar benar dipikirkan maka kalian bisa meraup sukses besar. Jadi ambil langkah inovasi supaya jualan kalian berbeda.

Modal Jualan Pop Ice

Modal awal jualan pop ice adalah lokasi, pastikan kalian memilih tempat yang ramai pengunjung seperti misalnya sekolahan, perkantoran, universitas, terminal, stasiun ataupun tempat publik lainnya. Lewat tempat yang dasarnya sudah ramai maka akan membuat peluang orang membeli dagangan kita semakin besar. Jika kalian mempunyai lokasi strategis maka tidak perlu mengeluarkan dana.

Namun jika tidak mempunyai tempat maka dapat memilih lokasi memakai biaya sewa terjangkau namun potensial. kemudian kalian dapat menyiapkan stand/gerobak/tempat jualan yang memang sudah didesain menarik. Hal ini agar menarik minak konsumen untuk mendekatinya. Kemudian ketika diperhitungkan besaran modalnya kurang lebih akan seperti dibawah ini.

  • Stand jualan/gerobak: Rp.1.000.000
  • Pop ice aneka rasa: Rp.200.000
  • Cup sealer/press minuman: Rp.500.000
  • Blender: Rp.250.000
  • Cup & sedotan: Rp.250.000
  • Toples: Rp.50.000
  • Ember: Rp.60.000
  • Topping: Rp.200.000
  • Total modal: Rp.2.510.000

Kemudian kalian dapat mengumpulkan modal sekitar 2,5 jutaan dimana jika diperhitungkan lebih sedikit dibandingkan jenis jualan lainnya. Misalnya satu cup dihargai Rp.5000 ketika sudah menjual 60 cup saja maka perharinya keuntungan mencapai Rp.300.000, lalu perbulan sekitar Rp.9.000.000. Ketika memenuhi target tiap hari maka dibulan pertama kalian bisa balik modal.

Cara Jualan Pop Ice Yang Menarik

Lalu bagaimana cara jualan pop ice yang menarik? Pada dasarnya cara jualan pop ice yang menarik akan tergantung kepada bagaimana ikatan yang dibangun kepada konsumen. Kamu bisa membuat brand sendiri sehingga mampu diingat oleh konsumen. Selain itu inovasi dibagian resep dimana bisa membuat dalam bentuk berbeda sehingga tidak ditemukan dilokasi lainnya. Adanya faktor pembeda akan semakin menarik minat pelanggan untuk mencobanya.

Strategi marketing lainnya bisa diterapkan semisal membeli 3 gratis 1 ataupun bentuk diskon lainnya. Dengan harga minuman yang murah ditambahkan promo maka konsumen tidak akan segan menghabiskan uangnya. Kalian juga dapat melakukan promosi langsung melalui media sosial dengan posting jualan pop ice sesuai angle menarik. Pastikan sertakan lokasi dan jam bukanya agar konsumen dapat membeli jualan pop ice kalian.

1. Buat Brand Sendiri

Cara pertama jualan pop ice yang menarik adalah membuat brand sendiri. Disini kalian dapat menghias stand atau tempat jualan menggunakan nama brand. Pastikan buat nama yang memang mudah dihafal serta diingat sehingga tiap konsumen akan ingat. Lalu silahkan pesan cup memakai desain khusus seperti contohnya gambar dibawah ini, dengan cup unik maka membuat pembeli akan terus ingat.

cara membuat pop ice blender

Ketika tidak bisa mendesain maka bisa minta bantuan ke teman ataupun desainer. Ketika cup didesain khusus akan jadi pembeda dengan jualan pop ice lainnya dan mampu jadi faktor yang menarik pelanggan. Tentunya brand kalian juga akan lebih mudah dikenal orang luas serta pelanggan akan kembali untuk membeli lagi.

2. Jualan Es Kepal Pop Ice

Lalu cara jualan pop ice yang menarik lainnya adalah membuat es kepal dimana tampil beda dibandingkan penjual lainya. Namun perlu resep serta bahan bahan lainnya dimana bisa ditemukan dengan mudah. Pakai 1 bungkus pop ice kalian dapat membuat kreasi es kepal, sedangkan bahan lainnya meliputi susu kental manis, air hangat, topping bebas dan juga es batu serut.

topping pop ice untuk jualan

Cara membuatnya sangatlah mudah karena tinggal serut es kedalam gelasnya lalu tambahkan air hangat sedikit saja. Setelah itu masukkan pop ice kemudian diaduk secara rata, kemudian silahkan dituang langsung kedalam es serutnya. Sebagai pemanis dapat juga ditambahkan topping aneka rasa sehingga jauh lebih menarik.

3. Menambah Topping Pop Ice untuk Jualan

Berikutnya cara jualan pop ice yang menarik lainnya adalah menambahkan topping atau campuran diatasnya. Jenis topping pop ice untuk jualan seperti boba, buah buahan, keju, meses, oreo, krim serta masih banyak lainnya. Supaya mendapatkan tampilan yang menarik kalian bisa mencampurkan warna topping sehingga akan berbeda.

resep pop ice kekinian untuk jualan

Namun ketika menggunakan topping maka akan menambah biaya bahan baku sehingga mau tidak mau sedikit lebih mahal dibanding pop ice biasa. Kenyataannya pakai pilihan topping yang banyak akan menarik orang untuk membelinya. Terutama anak sekolah yang biasanya selalu ingin rasa berbeda dimana bisa didapatkan lewat topping.

4. Jualan Pop Ice Jelly Drink

Cara jualan pop ice yang menarik terakhir adalah menambahkan jelly drink didalamnya. Agar menarik pelanggan kamu bisa menempatkannya dengan kemasan botol dimana tersedia pop ice aneka rasa. Kamu perlu menyiapkan pop ice, bahan pembuat jelly, susu kental manis, gula pasit serta air yang sudah matang.

Jualan Pop Ice Yang Menarik

Pembuatannya mudah karena tinggal memasak dulu jelly kemasan kemudian didiamkan sampai keras. Setelah itu potong potong kecil jelly supaya masuk kedalam botol. Berikutnya blender bahan pop ice dan lainnya lalu masukkan kedalam botol. Terakhir masukkan jelly kedalamnya kemudian dinginkan didalam kulkas.

Kesimpulan

Dibanding cara menjadi agen minyak goreng Sunco, jualan pop ice memang jauh lebih mudah dapat bisa dilakukan sendiri. Secara langsung modal yang dikeluarkan lebih sedikit, kemudian target pasarnya juga akan lebih luas semua usia. Kemudian kamu bisa membuat kreasi pop ice secara mudah dan juga cepat. Jadi apakah tertarik untuk jualan pop ice kreasi?