Trikves.com – Mungkin masih cukup banyak orang di luar sana yang belum mengetahui tentang tata cara hingga syarat pendaftaran program khusus dari Shopee berupa Shopee Affiliate. Bahkan, Anda juga mungkin belum tahu bahwa saat ini cara daftar Shopee Affiliate sudah bisa dilakukan tanpa minimal followers.
Sebagaimana diketahui, Shopee Affiliate merupakan sebuah program yang ditawarkan oleh pihak Shopee kepada conten creator sebagai cara baru dalam menghasilkan uang dari sosial media. Apabila sudah terdaftar dalam Program Shopee Affiliate, nantinya Anda hanya akan mendapatkan tugas mempromosikan review serta link produk-produk Shopee.
Namun sayangnya, masih ada sebagian besar orang di luar sana mengeluhkan bahwa mereka merasa kebingungan mengenai tata cara pendaftaran Shopee Affiliate karena tidak mempunyai cukup banyak followers. Nah, untungnya saat ini proses pendaftaran Shopee Affiliate sudah bisa dilakukan dengan mudah, tanpa mempunyai cukup banyak followers.
Oleh sebab itu, apabila Sobat Trikves berencana mendaftarkan diri untuk mengikuti program Shopee Affiliate, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu bagaimana tata cara mendaftarnya. Untuk membantunya di bawah ini akan dijelaskan secara lengkap mengenai cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers dilengkapi dengan syarat hingga ketentuannya.
Cara Kerja Shopee Affiliate
Sebelum pembahasan poin utama mengenai cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu sekilas pengertiannya. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, Shopee Affiliate merupakan sebuah program yang ditawarkan oleh pihak Shopee kepada para penggunanya sebagai cara baru dalam menghasilkan uang dari sosial media.
Dimana untuk mendapatkan uang dari Shopee Affiliate sendiri nantinya Anda hanya perlu mempromosikan review serta link produk-produk Shopee ke sosial media seperti YouTube, Instagram, Facebook, TikTok dan lain sebagainya. Dengan kata lain, Anda hanya perlu mengajak pengguna lain untuk membeli produk di Shopee melalui iklan atau promosi link tersebut.
Cara kerja Shopee Affiliate sendiri bisa didefinisikan seperti promotor atau biasa disebut dengan orang yang mempromosikan sebuah produk. Memang benar bahwa sekilas terlihat mirip dengan pekerja sales, namun terdapat sebuah perbedaan yaitu promosi tersebut dilakukan melalui media sosial yang digunakan oleh banyak orang setiap harinya.
Keuntungan Program Shopee Affiliate
Hampir sama seperti saat menjadi reseller Shopee, ketika mengikuti program Shopee Affiliate, tentunya akan ada sejumlah keuntungan yang bisa didapatkan. Sebagai bahan pertimbangan, di bawah ini akan dijelaskan secara lengkap mengenai beberapa keuntungan mengikuti program Shopee Affiliate.
- Mempunyai kebebasan dalam memilih serta mempromosikan produk sebagai konten.
- Mempunyai kesempatan untuk bergabung tanpa minimal followers.
- Mempunyai fleksibilitas berkarya di channel media sosial tanpa kontrak eksklusif mengikat.
- Proses atau prinsip kerjanya mudah serta sederhana karena hanya perlu menyebarkan custom link untuk mulai mendapatkan komisi.
- Komisi Shopee Affiliate akan dihitung dari harga produk terjual dari Shopee Mall, Star+ dan Star.
- Pembayaran bersifat transparan dan pastinya disesuaikan dengan performa.
- Minimal penarikan ke ShopeePay sangat kecil, yaitu hanya Rp 10.000 dan bisa ditarik setiap 2 minggu.
Syarat Daftar Shopee Affiliate
Ketika hendak mencari tahu bagaimana cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers, tentunya Anda juga harus mengerti apa saja syarat dan ketentuannya. Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya setiap layanan atau program mendapatkan uang pastinya mempunyai syarat beserta ketentuan berlakunya.
Agar lebih jelasnya, langsung saja perhatikan baik-baik sejumlah syarat dan ketentuan pendaftaran Shopee Affiliate tanpa minimal followers berikut ini.
- Memiliki akun media sosial seperti Facebook, Instagram, TikTok, Twitter ataupun YouTube yang tidak berupa akun privat.
- Pengguna lebih disarankan apabila mempunyai cukup banyak followers ataupun pengikut (teman media sosial) karena akan lebih mudah dalam melakukan promosi. Akan tetapi, Anda masih bisa mendaftar Shopee Affiliate meskipun followers sedikit.
- Proses pendaftaran harus dilakukan sebagai Shopee Affiliate dengan akun pribadi (pembeli), bukan akun penjual maupun seller.
- Pengguna harus menggunakan fitur ShopeePay supaya nantinya bisa langsung mendapatkan komisi penjualan.
- Mengisi formulir pendaftaran Shopee Affiliate dengan benar.
Cara Daftar Shopee Affiliate Tanpa Minimal Followers
Setelah memahami beberapa syarat beserta ketentuan pendaftaran Shopee Affiliate tanpa minimal followers, selanjutnya Anda juga harus mengerti bagaimana tata cara mendaftarnya. Untuk saat ini, pendaftaran Shopee Affiliate sebenarnya sudah bisa dilakukan melalui beberapa perangkat, mulai dari smartphone, laptop ataupun komputer.
Namun, perlu diingat supaya proses pendaftaran Shopee Affiliate bisa berjalan lancar, pastikan koneksi jaringan internet di perangkat dalam keadaan stabil. Adapun pembahasan mengenai tata cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers tersebut diantaranya yaitu seperti di bawah ini.
1. Buka Situs Shopee Affiliate Program
Langkah pertama, silahkan buka situs Shopee Affiliate Program di affiliate.shopee.co.id melalui perangkat seperti smartphone, laptop maupun komputer. Perlu diingat bahwa pastinya situs tersebut akan berjalan lancar ketika koneksi jaringan internet di perangkat dalam keadaan stabil.
2. Login Akun Shopee
Setelah berhasil masuk ke dalam halaman Shopee Affiliate Program, selanjutnya Anda akan diminta untuk masuk ke dalam akun Shopee. Disini Anda bisa melakukan login ke dalam akun Shopee melalui nomor HP atau alamat email dan password ataupun melalui scan QR dari smartphone dengan aplikasi Shopee.
3. Mengisi Formulir Pendaftaran
Kemudian cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers selanjutnya yaitu tinggal mengisi formulir data diri atau informasi akun pengguna. Berikut adalah beberapa daftar keterangan yang harus Anda isi di dalam formulir tersebut.
- Tipe akun.
- Nama lengkap.
- Sapaan.
- Negara serta wilayah.
- Kota.
- Alamat.
- Kode pos.
- Nomor HP.
- Alamat email.
Nantinya Anda juga harus melakukan verifikasi akun Shopee Affiliate melalui kode yang akan dikirimkan melalui email. Jadi, pastikan kembali bahwa alamat email tersebut masih dalam keadaan aktif dan bisa digunakan.
4. Lengkapi Informasi Media Sosial
Tahap selanjutnya yaitu tinggal melengkapi informasi mengenai media sosial pengguna Shopee Affiliate, entah itu Facebook, Twitter, Instagram, TikTok, YouTube dan lain sebagainya. Selain itu, pada halaman ini juga akan diberikan pertanyaan tentang informasi mengenai darimana Anda mengetahui program Shopee Affiliate.
Nah, apabila ingin tingkat keberhasilan pendaftaran Shopee Affiliate tersebut tinggi, sebaiknya Anda memilih pada kolom Shopee Affiliate Team. Jika belum memiliki kodenya, Anda bisa memasukkan kode QS4R8LV pada kolom yang sudah disediakan. Jangan lupa untuk mencentang semua kolom di bagian bawah.
5. Menunggu Proses Peninjauan
Apabila sudah sampai pada tahap ini, maka tata cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers berhasil dilakukan. Nantinya pihak Shopee akan melakukan peninjauan terkait pendaftaran tersebut. Pihak Shopee juga akan menghubungi penggunanya kembali dalam kurun waktu 3 hari kerja yang dikirimkan melalui email.
Komisi Shopee Affiliate
Perlu diketahui, komisi Shopee Affiliate di mulai dari 2,5% sampai 10% dari setiap produk yang terjual dari custom link affiliator. Dimana komisi Shopee Affiliate dibayarkan setiap minggu pertama dan ketiga setiap bulannya dengan minimal pencairan sebesar Rp 10.000 melalui ShopeePay.
Selain itu, perlu diingat bahwa komisi hanya akan didapatkan dari order produk Star Seller atau Shopee Mall melalui link referral maupun produk dan hanya berlaku jika order sukses serta terselesaikan. Nantinya pihak Shopee juga akan meninjau apakah transaksi tersebut valid atau tidak.
Penyebab Gagal Daftar Shopee Affiliate
Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers dilengkapi dengan syarat hingga ketentuannya. Meskipun tergolong mudah, namun masih ada sebagian orang di luar sana mengeluhkan bahwa mereka gagal melakukannya. Sebagai gambaran, berikut adalah beberapa penyebab gagal daftar Shopee Affiliate.
- Koneksi jaringan internet di perangkat buruk dan tidak stabil.
- Data diri atau informasi akun kurang lengkap.
- Tidak mencantumkan link media sosial.
- Nomor HP atau alamat email tidak aktif.
Kesimpulan
Itulah sekiranya penjelasan dari Trikves.com seputar tata cara daftar Shopee Affiliate tanpa minimal followers dilengkapi dengan syarat hingga ketentuannya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika hendak mendaftarkan diri untuk mengikuti program Shopee Affiliate.
Sumber gambar : affiliate.shopee.co.id, superapp.id